[Resensi Buku] Guru Gokil Murid Unyu

guru-gokil-murid-unyu

Mengajar merupakan cara terbaik untuk belajar

Itu adalah quote pembuka dari buku satu ini. J. Sumardianta mencoba menjelaskan kepada kita sebuah realita pendidikan kehidupan yang berlangsung di Indonesia. Saya baru saja membuka plastik pembungkus buku ini. Semerbak bau harum khas sebuah buku baru. Tidak terasa, ini adalah buku pertama yang saya beli dalam kurun waktu tiga bulan sejak libur kuliah. Guru Gokil Murid Unyu, begitu judul buku ini. Saya tertarik dengan tulisan J. Sumardianta ini karena pernah dibahas di acara Kick Andy Metro TV beberapa waktu lalu. Menarik juga ketika membaca beberapa penggalan tulisan tentang ironi pendidikan yang terjadi di Indonesia. Beliau mencoba menjelaskan beberapa fakta yang terjadi akibat kemiskinan ilmu yang terjadi di Indonesia. Meskipun saya belum memulai membaca seluruh buku ini, tetapi pengantar beberapa orang bisa memberikan gambaran kepada saya seperti apa isi buku ini nantinya.

Butet Kartaredjasa – Guru yang memelihara kewarasannya di tengah pendidikan yang makin edan

Iwan Setyawan – Great teacher with big heart and beautiful word

Dengan quote itu saja saya sudah tidak sabar untuk menyelesaikan semuanya. Nantikan saja resensi berikutnya tentang buku ini.

Leave a comment